Breaking News

Wednesday, November 28, 2018

Apa itu Heatsink dan jenis-jenisnya?


Apa yang dimaksud dengan Heatsink?, Heatsink adalah sebuah komponen logam yang mana memang didesain khusus yang terbuat dari tembaga atau alumunium, yang berfungsi untuk memperluas transfer panas dari sebuah processor dan membantu proses pendinginan processor itu sendiri. 

Komponen pada komputer dan laptop yang umumnya dilengkapi heatsink adalah processor (CPU) dan kartu grafis (VGA). Namun pada komputer-komputer spesifikasi tinggi / server tidak jarang pengguna juga menambahkan heatsink pada bridge dan RAM.

Heatsink merupakan alat pengendali panas pasif yang menyerap panas yang dipancarkan atau dihasilkan oleh komponen elektronik kemudian dipindahkan ke media fluida di sekitarnya, bisa berupa udara maupun cairan. Umumnnya heatsink juga dilengkapi dengan kipas untuk membantu proses pendinginan.


Bahan yang paling sering digunakan untuk pembuatan heatsink ini adalah tembaga dan alumunium. Tentu ada alasannya kenapa dalam pembuatan heatsink menggunakan bahan tersebut, sebab gabungan kedua bahan ini adalah sangat baik untuk menyerap panas dan mendinginkannya. 

Bahan tembaga memiliki konduktifitas tinggi, atau bahan yang bagus untuk menghantarkan panas. Namun, tembaga tidak bisa melepaskan panas dengan cepat jika dibanding alumunium. Sedangkan alumunium, bahan ini memiliki sifat menyerap panas yang lebih rendah dari tembaga, namun ia lebih cepat untuk melepaskan panas yang diserapnya.
Transfer panas yang baik pada setiap heatsink juga akan mempermudah pelepasan panas dari sumber panas ke bagian sirip-sirip pendingin. Desain sirip yang tipis memiliki memiliki konduktifitas yang lebih baik.


Jenis – Jenis Heatsink
Sebagian besar dari kita pasti sering melihat bagian heatsink yang ada pada CPU komputer ataupun pada laptop. Nah, pastinya juga heatsink yang sering kita lihat tersebut kebanyakan berbentuk seperti kipas kecil yang mana berada di atas processor dan juga VGA card yang terdapat di dalam CPU. Namun, ternyata heatsink tidak hanya berbentuk seperti kipas kecil saja melainkan ada juga jenis-jenis heatsink yang lainnya yang mungkin masih ada yang belum kita ketahui. Nah, berikut ini adalah beberapa jenis heatsink yang ada, antara lain :

Heatsink
Jenis yang pertama adalah yang merupakan cikal bakal dari perkembangan pendingin processor atau VGA yang ada sekarang ini. Heatsink adalah logam dengan design khusus yang terbuat dari alumuniun atau tembaga (bisa merupakan kombinasi kedua material tersebut) yang berfungsi untuk memperluas transfer panas dari sebuah prosesor.
Perpindahan panas terjadi menggunakan aliran udara di dalam casing. Jadi metode pendinginan ini tidak cukup efektif, karena sangat bergantung kepada aliran udara di dalam casing. Jika aliran udaranya terganggu, maka bisa dipastikan prosesor akan kepanansan.

Heatsink Fan (HSF)
Heatsink jenis ini merupakan jenis heatsink yang sering atau banyak digunakan pada komputer dan laptop secara umum sekarang ini. Kita tentunya seringkali menemukan heatsink jenis ini pada komputer ataupun laptop yang kita gunakan dalam keseharian kita.
Kipas merupakan sistem pendingin komputer yang paling umum ditemukan, biasanya terpasang di casing, prosesor atau VGA.
Kegunaan dari heatsink jenis ini sebenarnya tergantung pada arah angin yang dihasilkan oleh kipas, ada kipas yang memang berguna untuk sirkulasi udara dan ada juga yang mengarahkan udara ke prosesor atau VGA agar tidak panas. 
Bentuk, harga dan ukuran dari kipas juga bermacam-macam tergantung merek dan fungsinya. Kamu bisa menggunakan SpeedFan untuk mengetahui kinerja fan kamu dan berapa suhu yang dihasilkan oleh heatsink ini.
HSF memiliki cara kerja yang bisa dikatakan sama seperti cara kerja yang ada pada pendingin heatsink, hanya saja bedanya pada HSF ditambahkan sebuah kipas untuk mempercepat proses transfer panas. 
Namun HSF bekerja lebih baik dari heatsink biasa. Saat ini HSF menggunakan teknologi heattipe yaitu pipa tembaga kecil untuk transfer panas dengan menggunakan konsep kapilaritas.

Water Cooling (Liquid Cooler)


Heatsink jenis ini menggunakan semacam cairan yang berguna untuk menetralisir temperatur yang ada pada processor maupun VGA. Liquid cooler akan membuat perangkat komputer yang terintegrasi menjadi 10% lebih dingin sehingga produksi panas bisa diatasi. 
Water cooling yang tersedia di pasaran ada yang langsung bisa dipakai dan ada juga yang bisa di custom menurut selera mu, tentu saja kedua jenis ini mempunyai harga dan keunggulan yang berbeda.
Dengan begitu umur dari perangkat komputer juga akan lebih tahan lama. Kelebihan dari liquid cooler adalah tidak berisik ketika digunakan, bahkan hampir tanpa suara.
Teknik pendingin CPU dengan menggunakan water cooling ialah dengan menggunakan sejenis cairan pendingin (biasanya berupa air) yang dialirkan menggunakan peralatan khusus untuk water cooling. Peralatanya biasanya terdiri dari water block yang dipasangkan ke pengait processor di motherboard, pompa air, dan radiator. 
Jenis heatsink yang satu ini sangat cocok untuk kamu yang memang sangat hobi bermain game sehingga bisa memperpanjang usia processor dan juga VGA pada PC ataupun Laptop Gaming kamu.

No comments:

Post a Comment

Designed By Published.. Blogger Templates